Address

Zavira Regeny Blok A7
Batas Kota Pekanbaru - Kampar
Riau — Indonesia

Work Hours

Senin - Sabtu, 08.00 - 17.00 WIB

HomeHostingCara Mengatasi Bandwidth Limit Exceeded

Cara Mengatasi Bandwidth Limit Exceeded dengan mudah

Cara Mengatasi Bandwidth Limit Exceeded dengan mudah. Dulu Bandwdth adalah salah msalah yang sering kita hadapi, karena memang dibatasi

Cara Mengatasi Bandwidth Limit Exceeded
Cara Mengatasi Bandwidth Limit Exceeded

Misalnya anda menyewa paket hosting dengan kapasitas 200 MB dan Bandwidth 1 GB, maka ketika penggunaan bandwidth anda sudah mencapai angka 1 GB, pesan tersebut akan muncul di halaman website anda.

Untuk anda ketahui juga bahwa pesan tersebut akan muncul hingga bulan berakhir, jika sudah masuk pada bulan berikutnya, maka jatah bandwidth anda akan kembali normal.

Lalu, saja faktor yang membuat bandwidth hosting cepat habis?

#1. Ukuran halaman website anda terlalu besar. Misalnya: 1 MB/Halaman. Jika pengunjung website anda setiap bulannya adalah 1000 pengunjung. Maka banwidth yang terpakai setiap bulannya adalah 1000 pengunjung x 1 MB = 1000 MB atau sekitar 1 GB.

Nah, jika Bandwidth hosting yang anda miliki ini sudah habis, maka akan muncul pesan “Bandwidth Limit Exceeded” dihalaman website anda.

Dari uraian diatas, pemakaian bandwidth berbanding lurus dengan pengunjung website anda. Semakin banyak pengunjung website anda, maka pemakaian bandwidth juga akan semakin besar. Apalagi halaman anda juga menggunakan banyak gambar dan video.

Baca juga : Skill wajib untuk memulai bisnis Online

#2. Mengedit post, pages dan update lainnya. Selain karena jumlah pengunjung yang banyak, bandwidth juga akan cepat habis karena anda sering melakukan revisi terhadap post, pages dan lainnya.

Cara yang paling mungkin yang bisa anda lakukan untuk menghemat bandwidth hosting anda adalah dengan mengurangi ukuran setiap halaman website anda. Jika ukuran halaman anda hanya 0.5 MB dengan kapasitas bandwidth 1 GB maka hosting anda bisa menampung pengunjung hingga 2000 pengunjung setiap bulannya.

Untuk mengurangi ukuran halaman, salah satu cara yang bisa anda lakukan adalah bijak dalam penggunaan gambar (jangan memasang gambar terlalu banyak pada setiap halaman) atau jangan memasang banner terlalu banyak di sidebar. Termasuk memasang gambar sesuai dengan ukuran yang dibutuhkan.

Jika anda butuh menampilkan gambar dengan ukuran 800 x 200 px, maka jangan upload gambar dengan ukuran 1600 x 400 px, karena menyebabkan ukuran halaman anda menjadi bertambah.

Setelah anda mencoba mengurangi ukuran setiap halaman, namun belum terlihat perubahan pada bulan berikutnya, maka anda saya anjurkan untuk meningkatkan paket hosting anda, karena ini untuk kasus tertentu harus dilakukan.

Jika paket hosting anda saat ini adalah 1 GB, maka mungkin anda perlu meningkatkannya menjadi 1,5 GB atau 2 GB. Tergantung pada jumlah pengunjung anda saat itu.

Simulasi meningkatkan paket hosting:

Paket Hosting saat ini : 1 GB
Ukuran rata-rata halaman: 0.2 MB
Jumlah pengunjung saat ini: 3000 pengunjung/bulan
Paket hosting yang harus ditambah adalah : (3000 MB x 0.2 MB) – (1000 MB) = 500 MB atau 0.5 GB

Nah, dari hitungan diatas dapat kita simpulkan bahwa anda perlu meningkatkan kapasitas hosting anda minimal 0.5 GB lagi. Walaupun kami sangat menyarankan agar anda menyewa hosting yang lebih besar jumlah bandwidth yang ditawarkan.

Itulah beberapa penjelasan singkat kami terkait dengan “Bandwidth Limit Exceeded”. Mudah-mudahan tulisan singkat ini memberikan pengetahuan baru bagi anda yang baru saja memulai membuat blog maupun website sendiri.

Note:
Jika masalah “bandwidth limit exceeded” ini sering terjadi pada website anda, biasanya sangat besar pengaruhnya pada penurunan peringkat di SERPs Google

Hidayat Mundana
Hidayat Mundana
Articles: 42